Tuesday, May 10, 2016

Nyampah Plastik Is Danger

Butuh gadget baru?

Plastik dimana-mana.. Plastik bikin nagih, membuat kita kecanduan untuk memakai dan memakai terus-menerus. Melepaskan diri dari jerat plastik sangat menyulitkan. Dan tentu saja bahaya dari peredaran plastik ini. Mari kita waspada!!

-Peredaran plastik dan penggunanya
Rata-rata setiap orang di Amerika dan Eropa menggunakan sekitar 100 kg plastik per tahun. Sementara di Asia rata-rata setiap orang menggunakan sekitar 20 kg per tahun. Jumlah ini diperkirakan akan bertambah jadi 140 kg tiap orang di tahun 2015 dan selanjutnya.

-Plastik itu racun
Banyak hewan-hewan laut menelan sisa-sisa plastik karena mengira itu makanan. Albatrose sering mengira plastik adalah cumi-cumi. Sementara kura-kura sering menelan plastik karena mereka kira itu ubur-ubur. Akibat menelan plastik mereka mati karena plastik menyumbat di saluran pencernaan. Green Peace menyatakan sekitar 267 binatang laut mati karena salah pencernaan, dan 90% akibat menelan sisa-sisa plastik.

-Kantong plastik more danger
Karena mudah didapat, kantong plastik cepat beredar ke segala penjuru daratan. Dan lalu, tidak hanya karena dia membuat sampah di daratan tapi juga menyebabkan banjir karena sering menyumbat di pipa saluran air dan pembuangan.

-Botol plastik sama saja
Rata-rata setiap orang menggunakan sekitar 168 botol plastik setiap tahunnya. Setiap hari 100 juta botol plastik digunakan di seluruh dunia. Sekitar 86% botol plastik yang ada masih belum di-recycle dan ada sekitar 1500 botol berakhir di lautan setiap detiknya!


-The Great Pacific Garbage Patch
Ini merupakan kumpulan sampah yang membentuk semacam pulau-pulau kecil di lautan Pasifik. Jumlahnya ada beberapa dan setiap kumpulan itu terdiri dari sampah yang mengapung.Lagi-lagi sampah yang paling banyak adalah sampah plastik. Ukuran luas tiap 'pulau' sampah ini berbeda-beda. Ukurannya berkisar 700.000 kilo meter persegi hingga 15.000.000 kilo meter persegi. Ada beberapa yang memperkirakan kalau luasnya kalau gabung, menjadi dua kali luas Amerika serikat. Serem ya!

Solusi terbaik, adalah dari kita sendiri.. Kurangi ketergantungan terhadap plastik dan produk-produknya. Terutama kantong plastik, gantilah dengan tas kain. Karena tas kain paling cepat akan rusak selama 6 minggu. Ini berarti kita sudah mengurangi penggunaan kantong plastik sebanyak 24 buah, 288 buah setahun dan sekitar 22.176 dari rata-rata umur manusia. Beberapa negara sudah mengenakan pajak untuk penggunaan kantong plastik. Ini dimulai oleh Irlandia tahun 2002. Dengan cara ini mereka sudah mengurangi penggunaan kantong plastik sebanyak 90%.

Dan jangan lupa.. BUANGLAH SAMPAH PADA TEMPAT SAMPAH YANG DISEDIAKAN, JANGAN BUANG SEMBARANGAN!!

restory from : http://kawankumagz.com/Love-And-Life/Life/9-Bahaya-Sampah-Plastik

No comments:

Post a Comment